Berita / Riau / Pekanbaru

Kajati Riau Puji Layanan di MPP Pekanbaru

Kajati Riau Puji Layanan di MPP Pekanbaru

Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Riau Supardi, meninjau Mal Pelayanan Publik (MPP)

Ayobaca.id, Pekanbaru - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Riau Supardi, memuji layanan di Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru. Ia mengaku tidak bisa berkata-kata karena layanan di MPP sangat baik.

Apalagi ia sempat berbincang dengan sejumlah pengunjung yang mengakses layanan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) MPP. Ia menilai lokasi MPP tersebut cukup luas dan nyaman.

"Surprise, saya tidak mengira dari luar sempit, ternyata memanjang dari utara ke selatan," ujarnya dalam kunjungan ke MPP Pekanbaru, Rabu (15/2) sore.

Keberadaan MPP Pekanbaru tentu mempermudah masyarakat dalam mengakses layanan publik. Walau di lokasi itu ada sejumlah instansi layanan tapi semua layanan terkoneksi.

"Yang pasti tempatnya nyaman, cepat dan tidak ada pungli," terangnya.

Kejaksaan Tinggi Riau dan Kejaksaan Negeri Pekanbaru juga membuka layanan di MPP Pekanbaru. Mereka membuka layanan konsultasi hukum, perdata dan tata usaha negara hingga intelijen.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun mengapresiasi kedatangan Kejati Riau ke MPP Pekanbaru. Ia menilai kunjungan ini tentu bisa mendorong peningkatan layanan di MPP.

"Sehingga masyarakat percaya, bahwa layanan di MPP sudah maksimal. Guna menghindari pungli di tengah masyarakat," ujarnya (*)


Komentar Via Facebook :