Berita / Olahraga /

Pelalawan Terpilih Jadi Lokasi Pertukaran Pemuda Antarprovinsi

Pelalawan Terpilih Jadi Lokasi Pertukaran Pemuda Antarprovinsi

Kepala Dispora Provinsi Riau, Boby Rahcmat.

Ayobaca.id, Pekanbaru - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora) menunjuk Provinsi Riau dan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) sebagai tuan rumah pertukaran pemuda antarprovinsi yang ada di Indonesia. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada Juli mendatang.

"Riau ditunjuk sebagai tuan rumah pertukaran pemuda antarprovinsi wilayah barat. Sedangkan, Kalsel sebagai tuan rumah antarprovinsi wilayah timur. Untuk di Riau kegiatannya mulai bulan Juli," kata Kepala Dispora Provinsi Riau, Boby Rahcmat.

Dari 35 provinsi, kata Boby, setiap provinsi nantinya akan mengirimkan dua perwakilan pemuda-pemudi terbaiknya. Nantinya, mereka akan dibawa untuk tinggal di Riau beberapa waktu untuk belajar budaya dan berinteraksi dengan masyarakat tempatan.

"Untuk kabupaten yang terpilih jadi lokasi kegiatan pertukaran pemuda tersebut yakni Kabupaten Pelalawan," jelasnya.

Pihaknya berharap, dengan adanya kegiatan pertukaran pemuda tersebut, akan semakin banyak masyarakat Indonesia yang mengetahui keanekaragaman budaya dan adat istiadat masyarakat Riau. Nantinya, para pemuda ketika kembali ke daerahnya akan dapat memperkenalkan provinsi Riau.

"Harapannya dengan kegiatan pertukaran pemuda tersebut, provinsi Riau sebagai tuan rumah akan lebih banyak dikenal," ujarnya.

Menurut Boby, dipilihnya Riau sebagai tuan rumah pertukaran pemuda yakni karena sebelumnya Riau juga sudah sukses melaksanakan berbagai kegiatan berskala nasional. Kemudian juga adanya dukungan dari pemerintah setempat, baik provinsi maupun kabupaten/kota.

"Selain pertukaran pemuda, tahun ini di Riau juga akan dilaksanakan kegiatan kejuaran nasional dayung dan juga sepak bola antar PPLP," sebutnya. (*)


Komentar Via Facebook :