Berita / Riau / Pekanbaru
Pemko Pekanbaru Serahan Pengelolaan Bus TMP ke PT TPM
Ayobaca.id, Pekanbaru - Pengelolaan Bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) akan sepenuhnya menjadi tanggungjawab PT Trans Pekanbaru Madani (TPM). Hal ini disebabkan karena anak perusahaan dari PT Sarana Pembangunan Pekanbaru (SPP) akan menjadi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) tersendiri.
Dengan bakal mandirinya PT TPM, Walikota Pekanbaru, Firdaus dengan tegas meminta agar perusahaan daerah tersebut dapat mandiri dan meningkatkan pelayanan kualitas kepada masyarakat.
“Saya berharap setelah nantinya sah menjadi BUMD sendiri, maka PT TMP bisa lebih mandiri dan memberikan jasa pelayanan terbaik ke masyarakat Pekanbaru,” kata Firdaus, kepada ayobaca.id, Kamis (13/1/2022).
Firdaus menyebutkan, nantinya seluruh armada bus TMP yang saat ini menjadi tanggungjawab Dinas Perhubungan dan PT Sarana Pembangunan Pekanbaru, akan dikelola secara penuh oleh PT TPM.
“Jika PT TMP sudah menjadi BUMD sendiri, maka operator bus TMP di Pekanbaru akan sepenuhnya menjadi tanggungjawab PT TPM yang sebelumnya di PT SPP. Termasuk pengelolaan jumlah armadanya,” jelasnya.
Selain itu, Firdaus juga berharap agar PT TPM bisa merangkul seluruh armada pengangkut yang ada di Pekanbaru. Termasuk armada feeder yang melayani masyarakat hingga ke kawasan padat penduduk.
“Itu harapannya kepada PT TPM. Jangan sampai nantinya malah masyarakat yang dirugikan,” pungkasnya. (Fzn)
Komentar Via Facebook :